Welcome to My Blog!

Wednesday 28 November 2012

Princess Pink's Giveaway

49 comments:
Hallo friends baru-baru ini aku mengganti nama blog aku menjadi Princess Pink karena aku penyuka warna Pink dan baru bergabung di komunitas IBB.

Kedua kalinya aku mengadakan giveaway. Semoga teman-teman tertarik ya dengan giveaway kali ini. Bisa diikuti oleh blogger dan non-blogger loh!!


Pembagian hadiah utama adalah 3 orang. Hadiah Favorit juga dipilih 3 orang.

Khusus IBB, Blogger, Web yg bahas soal kecantikan
Hadiah utama terdiri dari
- Masker ginseng-madu /Etude
- Lips /Etude
- Shower Gel/ TBS
- Antiseptic tangan/TBS
- Pelembab for ACNE/ Burts bees
 - Kutek Glow In the Dark / OPI

-Perawatan dan masker tangan/Etude
- Lips/ Etude
- Sample Skin malgem/ Etude
- Masker madu-ginseng/ Etude
- Kutek /TFS 
- Tumit sepatu/ School
- Antiseptic tangan/ TBS
- Facial wash/ Hadalabo


- Masker bengkoang/Bali Alus
- Masker madu ginseng/ Etude
- Lipstik/ Sari ayu
- Blush On/ Sari ayu
- Aksesoris kuku

 Pilihan Favorit^^
Pemenang Favorit

Lipstik sliky Girl 
Lip gloss sari ayu

Pemenang Favorit

- Lipstik dan lipgloss Sliky Girl

Hai, Walau kalian tidak dapat memenangkan hadiah 1, 2 dan 3. Kalian bisa mendapatkan hadiah favorit dariku.

Ketentuan pembagian hadiah:
- Hadiah no. 1 adalah hadiah khusus. *Baca keterangan di fotonya
- Hadiah no 2- no 6 boleh diikuti blogger dan non-blogger. Semua boleh ikutan ya

Syarat :
- Follow Blog ini dengan account GFC  (2+)
- Follow Blogvin * Ada disamping kanan ya untuk follow. Blogvin ga masuk dalam hitungan ya dear. Cuma tambahan aja. jadi terserah mau follow atau ga.hehehe
- Follow twiter @BellianiBebe ( Klik! ) (1+)
- Add akunt google Plus Belliani Bebe. Ga masuk hitungan juga. Jadi terserah mau follow atau ga
- Add FB Belliani Bebe   (1+)
- Like Fan Page di FB Princess Pink   (2+)
- Berikan komentar tulis di kolom komentar di post giveaway ini. (3+)
             a. Post mana yang paling kalian suka di Blog ini?
             b  Berikan saran dan kritik pada blog ini. Ingat ya Saran dan Kritik, jadi harus kasih komentar saran dan kritik.


Format di kolom komentar di bawah ini

1. Nama GFC=
2. E-mail=
3. Nama FB=
4. Twiter=  ex @BellianiBebe
5. Komentar=
6. Blogspot/ Website bahas kecantikan= 

Non-Blogger boleh tulis komentar dengan format diatas di Fan Page maupun di blog ini^^

Giveaway ini berlaku sampai dengan 5 Januari 2013
Pengumumannya rada telat ya dear, karena mau urus skripsi dulu. Deadline sampe tanggal 7 Januari untuk skripsi. 

Good Luck ya friends^^



Saya tidak disponsorin siapapun dalam mengadakan giveaway ini. Ini dari uang jajan yang aku kumpulkan sendiri.






Wednesday 21 November 2012

Etude & Guardian Bulan November di Palembang

16 comments:

 Hai, wong Palembang. Aku mau kasih tau info ada apa aja si di Etude dan Guardian Palembang???
Oia, keduanya sering aku chek-chek kalo mampir ke PIM. Makanya suka kasih tau kabar baik.hehehe


Pertama adalah ETUDE HOUSE. Etude memberikan diskon 20% bagi non-member. Namun jika kalian adalah member di ETUDE bisa dapat 20%+20%!!! Sayangnya tidak berlaku bagi aksesoris, hair care, dan parfum. Diskon ini juga hanya berlaku bagi produk lama. Kalo New Produk tidak berlaku yah^^
Promo ini berlaku bagi produk tertentu saja. Produknya yang diskon bisa terlihat di dalam brosur itu. Diskon sampai 50% loh.

Ini adalah majalah yang diberikan Etude secara gratis!!! HwoaaA...di halaman paling belakang ada opini ce Stella. Cantiknya Ce Stella..

Kedua adalah GUARDIAN...Ayo kita lihat ada apa aja disana
Ohlalala....ada foam color loooh!! Produk ini yang aku tunggu-tunggu. Sampai iri sama kota lain yang udah pada beli. Telat banget ya masuk produk satu ini dikotaku. Langsung aku beli yang seri Cherry *mumpung diskon nih* Price Rp 88.000
RECOMENDED banget foam ini!!

Loh...loh....ada produk ini dimeja kasir. Familiar banget sama packingnya. Ayo tebak brand apa ya?? Yap ini merk Baviphat!! Hanya aja Guardian masukin body lotion, padahal pengen maskernya.hehehe


PROMO ETUDE hanya berlaku selama Bulan November dan ayo guys untuk ambil majalahnya sebelum kehabisan!







Sunday 18 November 2012

Pretty Princess first anniversary International giveaway!

No comments:

Hai, Blogger & non- Blogger!! Pretty Princess Page adain pertama kali giveaway untuk cakupan international loh!
Ada 2 pemenang yang terpilih dan berakhir sampai dengan 18 Desember 2012. Masih banyak waktu untuk mengikuti giveaway ini, dear...

Thursday 8 November 2012

Burt's Bees : Acne Solutions

5 comments:
                 Hai, kali ini aku tidak memberikan re-view produk Burt's Bees Acne Solutions secara detail ya. Namun jika kalian penasaran dengan tekstur dan ingredientsnya, aku memberikan foto dibawah ini. Jika tidak jelas dengan hasil foto ini, mohon memberitahuku di kolom commentar dibawah ini.

              Selama aku memakai produk ini selama sebulan lebih (sampai habis), malah bruntusan & jerawat makin memasak. Padahal dibeberapa orang, produk ini juga cocok bagi jenis kulit oily/ kombinasi. Bisa chek disini, Blogger ini memenangkan My Giveaway 1st dariku yaitu Inimutiara

Aku pikir karena aku tidak memakai tabir surya selama menggunakan Burt's Bees dan aku tidak cocok dengan ingredients dia. Sepertinya aku alergi madu. Dulu pernah maskeran  dengan madu tanpa mencampurnya dengan yg lain (pure madu), hasilnya kulit kenyal namun sedikit bruntusan. Aku rasa karena madulah aku jadi tidak cocok dengan Burt's Bees. 
                 
           Sejak menggunakan Burt's Bees, aku makin sadar dan sangat sadar, ternyata harga tidak bisa menjadi patokan pada kualitas produk * Yeah, Burt's Bees very expensive*. Sekarang aku harus memilih produk berdasarkan dan memperhatikan ingredientsnya. Dari sini bisa tau cocok atau tidak sama kulitku.

               Padahal Burt's Bees Acne Solutions ini free paraben, free Sulfates, dan Free phatalates *cuma tau paraben aja. Ada yang tau efek dari sulfates dan phalates???*. Aku menyukai produk ini secara keseluruhan. Sayangnya kulitku menolak dengan bahan kandungan dia. Aku tidak cocok sama pelembab dan cleansernya.
Cleanser= Baunya tidak tajam, ada khas madunya dan natural. Walaupun cuci muka, kulit wajah tetap lembab.
Scrub= Wah, suka sama scrub yang seperti ini. Butirannya lembuuuut sekali. Ga akan membuat iritasi kulit dan peradangan jerawat. Hanya aja waktu bilas menanggalkan minyak di kulitku, namun ketika dikeringkan dengan handuk kulit wajah tetep lembut dan moist. * Rasanya waktu bilas seperti kalian memakai masker ACNES Clay Mask*
Lotion/ Pelembab=  agak sedikit lengket. Ini yang membuatku kurang suka sama pelembab ini. Kalo jadi bahan dasar make-up, mungkin awet kali ya.hehehe
Spot Treatment= Wah, paling suka sama yang ini!!! Efek segarnya terasa. Namun tidak efek ke dark spot.hikss... Baunya juga suka. Herbal-herbal gituuu.
               

Face Wash
Moist./ pelembab Daily


Scrub


Acne & Dark spot Area





Saya tidak disponsorin oleh Burt's Bees
untuk melakukan re-view. Ini adalah pendapat jujur pribadi saya dan membelinya memakai uang sendiri





Thursday 1 November 2012

Isolasi mata/ Scoth with Eyeliner

13 comments:


Lihat wajahku banyak bekas jerawat >.<
             
Sejarahku mengenal Scoth

             Mataku sangat sipiiiit dan segaris. Mataku kayak mata orang malas/mengantuk dan sedikit turun. Aku mengenal yang namanya Scoth ini sejak jaman SMP namun aku jarang memakai scoth pada waktu jaman SMP. Soalnya malah aneh memakai scoth, karena aku tidak mengetahui trik memakai scoth dengan baik dan benar. Sehingga kelopak mataku sakit dan perih akibat kesalahan itu.
 Harusnya aku memakai Scoth sejak SMP. Saudara sepupuku ake scoth, kelopak matanya udah jadi sejak memasuki bangku kuliah. Sedangkan temen segerejaku memakai scoth sejak SMA, saat aku ketemu temen gerejaku, kelopak matanya udah jadi. *bikin iri >.<*
             Jaman SMA aku mulai belajar pakai scoth namun masih malas-malasan. Aku belajar memakai scoth yang belum jadi. Scoth ini seperti selotip yang dibentuk dengan gunting. Agak ribet si, tapi bisa menesuaikan ukuran scoth sesuai keinginan kita.
            Sejak pulang dari liburan ke Bali & Bandung [ Ada fotoku yang sipit ], aku tertarik dengan Scoth. Saat itu masuk kuliah semester 3 atau semester 2 *lupa-lupa inget* aku mulai rutin memakai scoth dan menjadi kebiasaan. Aku tidak akan keluar rumah jika tidak memakai Scoth *Seperti kalian jika tidak memakai eyeliner, tidak mau keluar rumah.hihihi*

Apa itu Scoth?? 
         
           Socth ini nama lainnya selotip mata *Kayaknya scoth namanya lebih simple ya*. Scoth terdiri dari 2 jenis :
1. Scoth langsung jadi. Bentuknya udah jadi, tinggal di templokin ke kelopak mata deh.
2. Scoth belum jadi. Bentuknya kayak gulungan isolasi/selotip yang dibentuk memakai gunting kecil.

                 Scoth yang langsung jadi banyak ukuran yang ditawarkan oleh produsen dalam berbagai bentuk dan warna. Ada ukurang besar dan kecil. Ada warna-warni supaya kelopak matanya berwarna tanpa menggunaka eyeshadow lagi, ada juga yang berwarna ini memiliki gliter/shimmer.
               Terakhir kali yang aku lihat, scoth eyeliner. tinggal ditemplokin ke mata aja tanpa menggunakan eyeliner lagi. Namun aku belom pernah menggunakan Socth berwarna dan semi eyeliner ini. * Ada yang udah nyoba??*


Cara menggunakannya?

Sejak kuliah itu aku memakai scoth yang langsung jadi yang  transparant.

Teksturnya beurpa plastik dan cekung kedalam. Ada beberapa bagian yang berlubang.
Mataku yang sipti dan segaris. Mata ini sengajaku besarin, hasilnya tetep aja sipit.hahaha


Kalo pake sebelah aja....



Nah, ini caraku menggunakannya. Scothnya terbalik melengkung kayak perahu. Saat mau ditempel kelopak mataku, aku senga diujungnya agak sedikit dinaikin/miring.

Terlihatkan bekas scoth dikulit kelopak mataku?? Ini akibat keseringan pakai scoth. Jadi harus diistirahatkan dari pemakaian scoth ketika malam hari/ tidak keluar rumah.
Kalian bisa mengetahui bagaimana aku menggunakan scoth melalui bekas berwarna coklat ini.

SCOTH + Eyeliner Liquid
 Proof Liner 10 Liquid Etude House
Hasil menggunakan eyeliner dan scoth


1. Sengaja aku Gedein sambil menjelit
2. Mata saat keadaan biasa

Nah, ini masih menggunakan Etude, namun aku lupa kapan menggunakannya.hehehe


Scoth+ Eyeliner Pencil PAC

Caraku menggunakannya dengan eyeliner pencil





Kesimpulan menggunakan eyeliner =
- Ternyata lebih mudah menggunakan eyeliner liquid dibandingkan pencil dengan tektur Crayon & sedikit gemuk ujung pensilnya. Penggunaan scoth lebih sulit saat mengaplikasikan eyeliner pencil crayon dengan ujung tekstur yang gemuk/besar.
-  Eyeliner pencil lebih mempertegas mata yang kecil
- Eyeliner liquid lebih kesan ke yang natural dan simpel.

Kesimpulan menggunakan Scoth=
- Pilihlah scoth sesuai ukuran kelopak mata fungsinya untuk menyamarkan pemakaian scoth. Jika kelopak mata kecil, pilih yang kecil. Jika kelopak mata besar dan lebar pilih yang besar. 
- Hasil pembuatan kelopak mata akan berbeda-beda. Miringnya dan datarnya scoth membuat hasil pembentukan kelopak mata yang berbeda.

Ingin tau lebih jauh tutorial scoth?
Cara memakai Isolasi Mata



Coming Soon====> This 2nd Giveaway from me


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...